Ratusan Anak Yatim/Piatu dan Kaum Dhuafa Terima Santunan, Menyemarakan HUT Ke-4 Warkop KOPID Patrol

INDRAMAYU (DUPAN) – HUT Ke-4 berdirinya Warkop KOPID Patrol tampak semarak dihadiri ratusan warga.

 

Kegiatannya tidak hanya diisi berbagai  lomba diikuti para peserta namun pihak Owner Warkop KOPID, Jay Khresna juga menyelenggarakan bakti sosial atau baksos.

 

Wujudnya,  berbentuk kepedulian sosial terhadap orang-orang yang membutuhkan bantuan seperti kaum dhuafa dan anak-anak yatim/piatu.

 

Warga jompo dan anak-anak yatim/piatu terus mendapat perhatian Owner Warkop KOPID Patrol. Mereka selalu dirangkul untuk hadir melalui kegiatan berbagi kebahagiaan atau pemberian santunan.

 

Owner Warkop KOPID Patrol, Jay Khresna sekaligus Ketua Lesbumi Indramayu dijumpai Duta Pantura, Kamis (18/9/2024) mengemukakan, rangkaian kegiatan HUT Ke-4 Warkop KOPID berbarengan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW pada tahun 2024 Masehi atau 1446 Hijriyah.

 

Berbagai macam perlombaan, juga acara  bernuansa religi seperti syukuran, pengajian dan penyerahan santunan kepada anak-anak yatim/piatu dan kaum dhuafa.

 

“Semua kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini merupakan rangkaian acara memperingati hari berdirinya Warkop KOPID Patrol Ke-4 tahun 2024,” ucapnya.

 

Jay Khresna melanjutkan, pada usianya yang genap 4 tahun berdirinya Warkop KOPID (2020 – 2024) ini, semoga mampu memberikan yang terbaik serta terus bisa berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan.

 

“Dua setengah persen dari omzet  atau pendapatan usaha  Warkop KOPID Patrol ini kami sisihkan untuk berbagi kepada orang-orang yang membutuhkan,” tutur Jay Khresna.

 

Penyisihan dua setengah pesen dari omzet itu ujarnya dialokasikan melalui kegiatan  bakti sosial seperti pemberian santunan anak-anak yatim/piatu, termasuk kaum dhuafa yang membutuhkan perhatian bersama, sehingga bisa membantu mereka yang membutuhkan.

 

“Saya pribadi juga sering mengajak komunitas- komunitas yang ada. Khususnya komunitas tukang beca, anak-anak muda, dan para pelaku UMKM diajak ngopi bareng sekaligus berdiskusi dalam upaya memberikan wawasan tentang kegiatan usaha.

 

“Momen HUT Ke-4 Warkop KOPID akan berakhir pada puncak acara tanggal 20 September 2024, dengan kegiatan Grand Final Liga Dangdut yang pesertanya cukup banyak. Termasuk peserta yang berasal dari luar Kabupaten Indramayu,” tuturnya. (Jaya Laksana)

Array
Related posts
Tutup
Tutup